Ketua Bidang Advokasi Hukum PPBNI Mauk, mengapresiasi kegiatan ‘ngeliwet’ bersama insan media dan ormas

Berita19097 Dilihat

NCNINDONESIA.COM|Tangerang – Ketua Bidang Advokasi Hukum Patriot Pemersatu Banten Nasional Indonesia (PPBNI) – Satria Banten DPAC Mauk mengapresiasi kegiatan ‘ngeliwet’ bersama insan media dan aktivis organisasi kemasyarakatan (ormas) yang diinisiasi oleh Ketua PPBNI – Satria Banten DPAC Mauk dan dihadiri seluruh pengurusnya juga Pewarta dari berbagai media, di Sekretariatnya Jl. R.E. Martadinata, Kampung Sawah, RT 012/05, Kelurahan Mauk Timur, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, karena memperkuat kesamaan dan kebersamaan.

“Ini inisiatif luar biasa. Semoga sinergi ini dapat terus ditingkatkan dan dibudayakan,” kata Abdul Ghofur, S.H., selaku Ketua Bidang Advokasi Hukum PPBNI – Satria Banten DPAC Mauk, di tempat, Minggu malam (9/6/24).

Menurut Ghofur, upaya ini merupakan salah satu inisiatif jitu memperkuat kesamaan dan kebersamaan yang damai dan penuh kebaikan.

“Acara ini baik untuk menyuburkan rasa memiliki kesamaan dan kebersamaan yang semakin damai, harmoni yang bisa dirasakan semuanya,” kata dia.

Sementara kata Hendy selaku Ketua PPBNI – Satria Banten DPAC Mauk memandang pentingnya upaya yang serius dalam membangun semangat persaudaraan antar -lembaga, dan sikap saling menghormati antar sesama.

“Hari ini kita ‘ngeliwet’ bersama di wadah yang sama tapi dari latar belakang profesi yang berbeda. Namun sesungguhnya kita punya tujuan dan cita-cita yang sama,” kata Hendy.

Mengutip Emanuel Cleaver, Hendy mengatakan bahwa ada lebih banyak kekuatan dalam persatuan daripada perpecahan.

“PPBNI dengan julukan ‘Satria Banten’ memiliki tugas dan kewajiban untuk merawat dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia, dengan moto organisasi ‘pejuang tangguh dan Berdedikasi tinggi’ maka kegiatan yang dapat memupuk rasa memiliki kesamaan dan kebersamaan untuk mempertahankan kesatuan, persatuan dan perdamaian itu penting diwujudkan,” tandas Hendy.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *